Kotabaru - Pertamina menyerahkan bantuan berupa 100 paket Covid-19 Healthy Kit kepada masyarakat Desa Semayapm, Kecataman Pulau Laut Utara ,Kabupaten Kotabaru (16/04).
Bantuan diserahkan oleh Fuel Terminal Manager Kotabaru, Miftahul Ulum kepada masyarakat Desa Semayap yang diwakilkan oleh Ketua RT 021 Desa Semayap, Ardjus Djailani.
Roberth Marchelino Verieza, Region Manager Comm, Rel & CSR Kalimantan, mengungkapkan upaya yang dilakukan oleh Pertamina kiranya dapat memberikan kontribusi bagi menekan penyebaran covid-19 ini.
"Kami sangat berterimakasih atas Program CSR Pertamina kepada warga di Desa Semayap, khususnya RT 021 beruapa paket pencegahan covid-19 ini. Insyaallah pasti sangat berguna dalam pencegahan covid-19 bagi warga RT 021 khususnya. Semoga wabah ini cepat teratasi dan kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT", ujar Ardjus.
Adapun paket Covid-19 Healthy Kit tersebut berisikan masker, handsanitizer dan sabun cuci tangan. Untuk di Kalimantan Selatan, selain bantuan di Desa Semayap, Kotabaru, Pertamina juga telah menyerahkan bantuan di Kota Banjarmasin untuk pembagian masker dan alat kesehatan lainnya, juga melakukan penyemprotan desinfektan di fasilitas-fasilitas umum.