PONTIANAK - Pertamina melalui Marketing Branch Kalimantan Barat memberikan bantuan sebanyak 1.200 paket sembako kepada masyarakat di tiga Kelurahan di Kecamatan Pontianak Selatan yang terdampak pandemic Covid-19, yakni Parit Tokaya, Akcaya, dan Kota Baru, Selasa, 19 Mei 2020.
Wakil Walikota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengapresiasi kepedulian Pertamina tersebut. "Kami berharap yang dilakukan oleh Pertamina dapat diikuti oleh BUMN dan perusahaan lainnya yang beroperasi di wilayah ini sehingga beban masyarakat terdampak pandemi COVID-19 dapat berkurang," katanya.
Sementara itu, Sales Area Manager Pertamina Kalimantan Barat Weddy Surya Windrawan menjelaskan, bantuan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Pertamina dalam meringankan masyarakat yang terdampak pandemi COVID-19. "Sebelumnya, kami juga memberikan bantuan dalam bentuk APD (Alat Pelindung Diri) bagi tenaga medis yang merupakan garda terdepan dalam menangani COVID-19," ujarnya.
Sementara itu, Camat Pontianak Selatan Fursani menjelaskan bantuan yang diberikan Pertamina langsung dibagikan. "Masing-masing kelurahan mendapat 400 paket," jelasnya.*MOR VI