Tenggarong – Pertamina EP (PEP) Sangasanga Field mendapatkan penghargaan di Bidang CSR melalui Program Unggulan Pengembangan Usaha Perikanan KUB Karang Taruna Sarijaya. Pada malam Penganugerahan Kutai Kertanegara (Kukar)CSR Award 2015 yang dilaksanakan pada 7 Juni 2015 di Pendopo Odah Etam Tenggarong, Bupati Kutai Kartanegara Rita Widyasari menyerahkan penghargaan CSR Inovatif kepada Sangasanga Field Manager Hanief Jauhari. Kategori CSR Inovatif tersebut diberikan kepada program CSR perusahaan yang memiliki kebaruan dan inovasi yang dapat mengubah secara efisien dan efektif daya sosial masyarakat.
Kukar CSR Award 2015 adalah penghargaan yang baru pertama kali digelar di Kabupaten Kutai Kartanegara untuk mengapresiasi perusahaan-perusahaan yang telah melakukan program-program CSR di wilayahnya. Kategori jenis perusahaan yang termasuk antara lain pertambangan, migas, dan perkebunan.
Program Unggulan Pengembangan Usaha Perikanan KUB Karang Taruna Sarijaya merupakan program pemberdayaan masyarakat yang berjalan sejak 2011. Berawal dari inisiatif para pemuda Karang Taruna untuk mengembangkan usaha perikanan, mengingat potensi sungai yang besar di Sangasanga dengan harapan agar ketika masa tambang usai, masyarakat dapat melewati masa krisis dengan mendirikan usaha mandiri. Selama 5 tahun terakhir, dengan diiringi pembinaan berupa pelatihan-pelatihan dan bantuan alat/mesin dari perusahaan, KUB Karang Taruna eksis menjadi produsen ikan nila di Sangasanga. Dengan bantuan mesin pembuat pakan ikan dari perusahaan pada tahun 2013, biaya produksi yang sebelumnya mencapai Rp 1.500.000,- per bulan, kini KUB mampu menekan biaya sampai 20% dengan memproduksi pakan ikan sendiri. Selain itu, kini KUB juga telah menjadi produsen pakan ikan di Kecamatan Sangasanga. Hasil produksinya tidak hanya digunakan di dalam kelompok saja, tetapi juga dijual ke luar untuk petani-petani keramba lainnya.
Penganugerahan Kukar CSR Award 2015 merupakan salah satu bagian dari Rangkaian Acara Erau Expo atau Festival Erau sebagai bentuk peringatan tradisi dan budaya khas Kutai Kartanegara setiap tahun. Pada Erau Expo 2015 ini, PEP Sangasanga Field mengajak mitra binaan untuk berpartisipasi dengan membuka booth pameran yang menjual produk-produk UKM, di antaranya KUB Jaya Lestari dan KUB Karang Taruna.
Dalam kesempatan tersebut KUB Karang Taruna juga melakukan sesi sharing knowledge budidaya keramba air tawar pada talkshow yang digelar di booth SKK Migas.•PEPSANGASANGA