PWP Pusat Konsisten Adakan Kajian Islam untuk Anggota

JAKARTA -- Dalam rangka pelaksanaan Program Kerja tahun 2024. Persatuan Wanita Patra Tingkat Pusat Bidang Sosial Budaya mengadakan kegitan pengajian rutin bulanan yang diselenggarakan di Gedung Wanita Patra Simprug, Jakarta, pada Rabu, 13 November 2024.

Pengajian kali ini mengangkat tema “Hak Finansial Wanita dalam Islam” yang disampaikan oleh pemateri Ustazah Aini Aryani. Hadir dalam kegiatan kali ini Ketua Umum PWP Pusat Ratna Erry Widiastono, Wakil Ketua PWP Pusat Nursiah A. Dalam rangka pelaksanaan Program Kerja tahun 2024. Persatuan Wanita Patra Tingkat Pusat Bidang Sosial Budaya mengadakan kegitan pengajian rutin bulanan yang diselenggarakan di Gedung Wanita Patra Simprug, Jakarta, pada Rabu, 13 November 2024.Salyadi, Niken Ahmad Siddiq, Ketua PWP Subholding dan Portofolio dan para anggota PWP Pusat.

Dalam sambutannya, Wakil Ketua PWP Pusat, Nursiah A. Salyadi menyampaikan pengajian ini merupakan sarana belajar untuk mendapatkan pengetahuan baru sesuai syariat Islam. “Ini merupakan kesempatan untuk kita untuk sama-sama belajar sesuai dengan tema yang diangkat pada pengajian ini," ujar Nur.

Ia berharap ilmu yang diperoleh di pengajian ini dapat berguna dalam kehidupan. “Semoga materi yang nanti disampaikan dapat memberikan motivasi dan memberikan inspirasi kepada kita semuan dalam menjalani kehidupan ini. Semoga Allah SWT memberikan Rahmat kepada kita semua," tambah Nur.

Dalam pengajian ini Ustazah Aini Aryani menyampaikan jika syariat Islam sangat mengangkat dan memuliakan seorang istri. “Syariat islam sangat memuliakan istri. Dalam keluarga kita sama-sama memberikan kontribusi dalam bentuk mendapatkan hak dan menjalankan kewajiban, baik istri maupun suami. Nantinya, itu untuk membangun kehidupan keluarga yang sakinah waramah dan mawadah," terang Aini Aryani.*PW

Share this post