RU IV Periksa Kesehatan 100 Ibu Hamil

6-RU4 Ibu HamilCilacap – Refinery Unit (RU) IV melaksanakan pemeriksaan HIV/AIDS kepada ibu hamil di lingkungan UPT Puskesmas Cilacap Tengah I. Pemeriksaan dilakukan sebagai tindak lanjut dari program Corporate Social Responbility (CSR) Pertamina Sehati dalam mewujudkan Sustainable Development Goals (SGD’s) di bidang kesehatan bekerja sama dengan UPT Puskesmas Cilacap Tengah I.

 

Pelaksanaan kegiatan pemerikasaan HIV/AIDS kepada ibu hamil berlangsung di Aula Puskesmas Cilacap Tengah I, pada akhir Maret lalu. Kegiatan pemeriksaan HIV/AIDS diikuti oleh 100 ibu hamil dari 3 kelurahan, yaitu Sidanegara, Lomanis, dan Gunung Simping. Kegiatan ini sangat membantu ibu hamil untuk mempelajari lebih dalam tentang pencegahan dan mendeteksi secara dini HIV/AIDS pada ibu hamil.

 

“Dengan adanya pemeriksaan HIV/AIDS kepada ibu hamil ini, kami harap dapat menum­buhkan kesadaran ibu hamil terhadap HIV/AIDS yang semakin berkembang di Kabupaten Cilacap. Sehingga bila ditemukan penyakit tersebut lebih dini, dapat segera ditindaklanjuti. Dengan demikian anak sebagai generasi penerus bangsa dapat lahir sehat dan selamat,” ujar Senior Supervisor CSR Pertamina RU IV Cilacap  Erafini Darma.•CSR-RU IV

Share this post