JAKARTA – Bazma Baituzzakah dan Badan Dawah Islam Pertamina menyelenggarakan khitanan massal yang diselenggarakan serempak di tiga tempat, yaitu Pertamina Pusat, PT Pertamina EP dan di Pertamina Trans Kontinental, pada Sabtu (13/6). Acara ini bertujuan untuk menyalurkan dana zakat dan infak dari pekerja Pertamina dengan mengambil momen menyambut datangnya bulan Ramadhan.
Sebanyak 575 anak mengikuti khitanan massal yang terbagi menjadi 175 anak di Kantor Pusat, 250 anak di Pertamina EP dan 150 anak di kantor Pertamina Trans Kontinental. Setiap anak yang dikhitan juga mendapatkan uang saku sebesar Rp400 ribu, peralatan sekolah, baju koko, sarung serta kopiah.
Ketua Badan Dawah Islam Pertamina Suhartoko berharap acara seperti ini dapat sering dilakukan di lingkungan Pertamina sebagai bentuk kepedulian perusahaan.
Pada kesempatan ini, Direktur Utama menyampaikan Pertamina sangat memperhatikan pendidikan anak-anak bangsa berkelanjutan. “Pendidikan harus kita dorong terus setinggi-tingginya karena nanti anak-anak merupakan penerus tonggak bangsa,” kata Dwi.
Acara ini juga dihadiri oleh Direktur Umum & SDM Dwi Wahyu Daryoto dan Ketua Bazma Baituzzakah Susilo.•PRIYO