Tahukah Anda tentang Secang? Secang yang memiliki nama ilmiah Caesalpinia Sappan merupakan tanaman liar jenis polong-polongan yang banyak dimanfaatkan oleh masyarakat, terutama bagian kulit kayu dan kayunya.
Asal usul tumbuhan ini tidak diketahui dengan pasti, namun telah sejak lama dibudidayakan orang di banyak wilayah. Secang tumbuh optimal di daerah daerah pegunungan yang tidak terlalu dingin.
Di Indonesia, tanaman ini memiliki banyak nama lain. Di Jawa, Secang dikenal sebagai Soja Jawa. Sedangkan di Aceh, tanaman ini disebut seupeuĕng. Ada juga nama lainnya, seperti Sepang, Sopang, Sapang, Hinianga, Supa, Cacang, Suou, Sepel, Roro dan Sema.