BALIKPAPAN –
Memperingati HUT ke-63 Pertamina, Pertamina Refinery Unit (RU) V Balikpapan mengadakan rangkaian lomba untuk para pelajar di Kota Balikpapan. Rangkaian lomba meliputi, Tingkat SD berupa Cipta dan Baca Puisi, Tingkat SMP berupa Cerdas Cermat, dan Tingkat SMA berupa Lomba Video Kreatif. Babak puncak lomba dilaksanakan di GOR Patra, Balikpapan, Kalimantan Timur, pada Selasa, 8 Desember 2020.
General Manager Pertamina RU V Balikpapan Eko Sunarno mengatakan, beberapa program tersebut merupakan dukungan terhadap bidang pendidikan. "Melalui lomba cipta puisi, Pertamina ingin mengajak para pelajar meningkatkan daya imajinasi, kualitas berbahasa, dan sastra Indonesia, serta menyalurkan hobi dan bakat siswa dalam menciptakan maupun membaca puisi," tutur Eko.
Sementara untuk pelajar SMP, Eko melanjutkan, bertujuan meningkatkan jiwa kompetitif melalui lomba Cerdas Cermat. "Sedangkan tingkat SMA, kami selenggarakan kompetisi video untuk menggali kreativitas," ucapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Region Manager Communication, Relation & CSR Kalimantan Roberth M.V. Dumatubun mengatakan, pelaksanaan tersebut digelar dengan cara unik. "Semua babak penyisihan dilaksanakan secara online, sementara babak puncaknya baru dilaksanakan secara offline," kata Roberth.
Antusias pelajar terhadap lomba tersebut cukup tinggi. Pada kategori cipta dan baca puisi, terdaftar 127 peserta dari 46 sekolah, dan sebanyak 102 peserta yang mengirimkan naskah dan video baca puisi. Sementara itu, kategori lomba cerdas cermat terdapat 27 tim dari 24 sekolah, sedangkan kategori lomba video kreatif SMA, terdaftar 19 tim dan sebanyak 16 tim dari 12 sekolah yang mengumpulkan karya.
Dinas Pendidikan Kota Balikpapan yang diwakili oleh Pengawas Sekolah Sunaji menyampaikan, bahwa Dinas Pendidikan Kota Balikpapan mendukung program itu. "Semoga program tersebut dapat turut mengembangkan pendidikan Kota Balikpapan," ujarnya.
Pada kategori cipta dan baca puisi dimenangkan oleh SDN 012 Balikpapan Tengah atas nama Musdhalifah, disusul Muhammad Mahdy Nur Fahrezy dari SDN 004 Balikpapan Selatan, dan juara ketiga Jannati Sholehah dari SDN 20 Balikpapan Tengah.
Sedangkan pada kategori lomba cerdas cermat, SMP Negeri 12 Balikapan berhasil mengirimkan 2 wakilnya di partai puncak. Tim SMP Negeri 12 berhasil menjadi juara kedua dan ketiga sementara juara pertama diraih tim dari SMP Negeri 8 Balikpapan.
Selanjutnya untuk kategori lomba video kreatif, juara pertama diraih oleh SMK N 1 dengan nama tim "Pertama X", selanjutnya juara 2 oleh MAN 1 dengan nama tim "Mansaba". Sementara juara ketiga diraih oleh SMA Patra Dharma dengan nama tim "Smaradha".
Penyelengaraan lomba-lomba bidang pendidikan tersebut, menurut Roberth, sejalan dengan harapan Pertamina untuk memberikan energi ke setiap arah.
"Melalui lomba yang telah diselenggarakan dapat melihat bagaimana energi generasi muda, khususnya pelajar, dapat terlihat dari karya yang mereka hasilkan. Selalu ada energi yang lebih untuk memajukan Indonesia," ucap Roberth. *RU V/HM