Berkah, Ribuan Masyarakat Meriahkan Puncak Malam Berkah Energi Pertamina

BEKASI - Ribuan masyarakat memeriahkan malam Semarak Berkah Energi Pertamina (BEP) di lapangan Transera Waterpark, Harapan Indah Kota Bekasi, pada Sabtu (21/9). Tidak hanya datang dari kota Bekasi, para pengunjung yang hadir juga berasal dari berbagai wilayah Jabodetabek. Komunitas otomotif juga tak mau ketinggalan turut meramaikan malam Semarak BEP ini.

Road show Semarak Berkah Energi Pertamina digelar di 15 kota besar seluruh Indonesia sebagai bentuk apresiasi Pertamina kepada pelanggan setia pengguna produk berkualitas Pertamina. Road show pertama kali digelar di Malang, dilanjutkan di Tangerang, Semarang, Sidoarjo, Medan, Tasikmalaya, Palembang, Sukabumi, Makassar, Bandung, Ambon, Pekanbaru, Samarinda, Gresik, dan puncak kemeriahan tahun ini berakhir di kota Bekasi.

Vice President Corporate Communication Pertamina, Fajriyah Usman, menyatakan, program BEP merupakan apresiasi Pertamina kepada konsumen yang loyal terhadap produk-produk unggulan Pertamina.

"Kami berterima kasih kepada seluruh masyarakat yang terus mendukung dan loyal pada produk anak bangsa, dan ikut serta dalam program BEP. Tentunya ke depan kami akan terus memperhatikan konsumen baik dalam memberikan layanan, maupun menelorkan program-program loyality lainnya," imbuh Fajriyah.

Sejak sorenya, para pengunjung sudah memadati lapangan Transera Waterpark. Seperti Novi dan teman-temannya yang berasal dari wilayah Jabodetabek sengaja janjian bertemu di Semarak Berkah Energi Pertamina. “Kita sengaja datang ke sini ingin menikmati malam minggu bersama, ngefans sama Sibad,” ujar Novi dengan tawa malu-malu.

Para pengunjung larut dalam keramaian gembira Semarak BEP dengan dihibur penampilan spektakuler Tulus, Gigi, JKT48, dan Brand Ambassador BEP Siti Badriah, serta pengisi acara lainnya. Acara yang dipandu host ternama Gading Martin dan Nita Gina ini disiarkan live di Trans7.

Games dan door prize melengkapi kemeriahan puncak Semarak BEP di kota Bekasi. Beberapa para pengunjung yang beruntung berhasil membawa pulang hadiah berupa Motor, peralatan rumah tangga, kulkas, TV dan hadiah menarik lainnya hanya dengan mengunduh dan registrasi data diri di aplikasi MyPertamina.

Di sela-sela keseruan malam semarak BEP, Pertamina menyerahkan hadiah program BEP pada putaran ketiga pengundian program yang dimulai sejak Agustus 2018. Direktur Pemasaran Retail Pertamina Mas'ud Khamid menyerahkan hadiah utama kepada Adityawarman yang berhak  membawa Mercy C 300 AMG  Cabriolet warna hitam, setelah kuponnya mampu menyisihkan sekitar 880 juta kupon elektronik yang disubmit pelanggan setia Pertamina peserta program BEP.

Hadir dalam acara semarak BEP tersebut Direktur SDM Pertamina, Koeshartanyo, Direktur Hulu Dharmawan Samsu dan Direktur Pemasaran Retail Masud Khamid yang secara simbolis menyerahkan hadiah kepasa para pemenang undian Semarak BEP 2018- 2019 (21/9).

Selain hadiah utama, pemenang hadiah lainnya, yaitu dua unit Harley Davidson Softail Street BOB, enam unit Toyota Inova Diesel, 21 pasang paket umroh, dan 21 unit Yamaha Nmax ABS, secara simbolik diserahkan Direktur SDM Pertamina, Koeshartanyo, Direktur Hulu Dharmawan Samsu. Adapun daftar nama-nama pemenang BEP dapat diakses di laman 

https://berkahenergi.mypertamina.id/.* EM/ft. Kun

Share this post