LHOKSEUMAWE -- Guna memastikan kelancaran dalam operasional afiliasinya, Komisaris dan Direksi PT Perusahaan Gas Negara (PGN) melakukan Management Walkthrough ke Perta Arun Gas (PAG) plant site, Lhokseumawe. Kunjungan kerja kali ini merupakan kunjungan perdana Komisaris PGN Christian Siboro serta Direktur Strategis dan Pengembangan Bisnis PGN Syahrial Mukhtar ke plant site, Senin (13/1).
Bersama tim manajemen lainnya, Christian Siboro dan Syahrial Mukhtar disambut oleh Technical & Operation Director dan Jajaran Management PAG di VPD Room, Main Office PAG. Dalam kesempatan tersebut, Dody memaparkan tentang proses bisnis PAG, seperti bisnis regasifikasi, LNG Trucking Iso Tank, dan jasa utilisasi PHE; Jasa O & M MEDCO Blok A dalam pengiriman Condensate & Sulfur, LNG Hub serta LNG Vessel cooldown.
Dody juga menyampaikan, sejak 2016 PAG selalu menerima penghargaan dari Kementrian ESDM. Untuk tahun 2019, PAG kembali menerima penghargaan Patra Nirbaya Karya Madya karena berhasil mencapai jam kerja aman 12.365.326.
"Hal ini memperlihatkan bahwa PAG berkomitmen untuk memprioritaskan aspek HSSE dalam setiap kegiatan operasionalnya," tukas Dody.
Penjelasan Dody diapresiasi oleh Direktur Strategi dan Pengembangan bisnis PGN Syahrial Mukhtar. Dalam kesempatan itu, ia mengarahkan perusahaan regasifikasi ini untuk terus memelihara dan selalu memastikan keandalan kilang.
"Semoga PAG ke depannya akan jauh lebih besar dari sekarang, salah satunya dengan menjadi bisnis LNG Hub kelas dunia," harap Syahrial.
Hal senada diungkapkan Christian Siboro. Menurutnya, PAG merupakan salah satu bisnis unit yang strategis ke depannya.
"Komunikasi antara PGN dan PAG harus lebih intens sehingga beberapa hal yang penting bisa disinergikan. Dengan itu, PAG juga dapat mengoptimalkan hal-hal yang bisa dilakukan," jelas Christian.
Setelah pemaparan, Komisaris dan Direksi PGN beserta tim, didampingi oleh Technical & Operations Director PAG meninjau secara langsung seluruh fasilitas penunjang operasi dan alat kelengkapan kerja baik dari segi penggunaannya dan kelayakan untuk keselamatan kerja yang terdapat di plant site Lhokseumawe.
Fasilitas prosuksi yang dikunjungi antara lain, Pelabuhan Khusus Blang Lancang, Open Rack Vaporizer (ORV), dan Power Generator unit 90 & 92.
Di akhir kunjungan tersebut, Komisaris dan Direksi PGN menyampaikan kepada Management PAG untuk selalu menerapkan Budaya HSSE dalam setiap aspek operasional yang dilakukan.*PAG